Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

Author: admin_ftk

  • FTK UIN SMH Banten Lakukan Kunjungan ke FPBS UPI Bandung: Perkuat Kolaborasi Menuju Akreditasi Internasional ACQUIN

    FTK UIN SMH Banten Lakukan Kunjungan ke FPBS UPI Bandung: Perkuat Kolaborasi Menuju Akreditasi Internasional ACQUIN

    Bandung, 5 November 2025 — Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (UIN SMH) Banten melaksanakan kunjungan akademik ke Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra (FPBS) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung. Kegiatan ini bertujuan memperkuat kerja sama dan memperoleh pendampingan dalam persiapan menuju akreditasi internasional ACQUIN (Accreditation, Certification and Quality Assurance Institute).

    Kunjungan ini dipimpin oleh Kepala Laboratorium Penunjang Akademik dan Kendali Mutu (PAKM) FTK UIN SMH Banten, Dr. Dina Indriana, M.Pd., bersama tim Gugus Kendali Mutu Program Studi, para ketua dan sekretaris program studi, serta kepala laboratorium di lingkungan FTK.
    Rombongan disambut langsung oleh Dekan FPBS UPI Bandung, Dr. Wawan Gunawan, M.Ed., Ph.D., didampingi para Wakil Dekan I, II, dan III, Ketua Satuan Kendali Mutu (SKM), Kepala Laboratorium Microteaching, serta tim Akreditasi Internasional FPBS UPI.


    Tujuan Kegiatan

    Kunjungan akademik ini memiliki beberapa tujuan utama, yaitu:

    1. Meningkatkan kualitas tata kelola akademik dan mutu program studi di lingkungan FTK UIN SMH Banten agar selaras dengan standar internasional ACQUIN.
    2. Mendapatkan pendampingan langsung dari FPBS UPI Bandung sebagai perguruan tinggi yang telah berpengalaman dalam proses akreditasi internasional.
    3. Membangun jejaring kelembagaan dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengembangan mutu akademik.

    Manfaat dan Hasil Kegiatan

    Melalui kegiatan ini, FTK UIN SMH Banten memperoleh berbagai wawasan strategis, di antaranya:

    • Penyusunan dokumen akreditasi internasional berbasis Outcome Based Education (OBE).
    • Implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) yang terintegrasi dengan standar internasional.
    • Penguatan kapasitas sumber daya manusia melalui pelatihan dan benchmarking mutu akademik.

    Selain itu, kunjungan ini juga menjadi momentum penting bagi FTK UIN SMH Banten dalam mempersiapkan diri menuju fakultas berdaya saing global melalui peningkatan mutu pendidikan, penelitian, dan tata kelola kelembagaan.


    Tindak Lanjut Kolaborasi

    Sebagai tindak lanjut dari kunjungan ini, kedua fakultas sepakat untuk memperkuat kolaborasi melalui:

    1. Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara FTK UIN SMH Banten dan FPBS UPI Bandung dalam bidang pengembangan mutu dan akreditasi internasional.
    2. Pelaksanaan program pendampingan intensif bagi program studi FTK yang akan menuju akreditasi ACQUIN.
    3. Pertukaran informasi, workshop, dan pelatihan bersama terkait sistem penjaminan mutu serta persiapan audit eksternal internasional.

    Pernyataan dan Harapan

    Dalam sambutannya, Dr. Dina Indriana, M.Pd. menyampaikan apresiasi yang tinggi atas sambutan hangat dan dukungan dari pihak FPBS UPI Bandung.

    “Kami berharap kolaborasi ini menjadi langkah strategis dalam meningkatkan mutu pendidikan di FTK, sekaligus memperluas jejaring akademik menuju standar internasional,” ujarnya.

    Kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen FTK UIN SMH Banten untuk terus berinovasi, memperkuat kualitas akademik, dan menghadirkan pendidikan tinggi yang unggul serta berdaya saing di tingkat global.

  • FTK UIN Banten dan Unpam Perkuat Sinergi Lewat Benchmarking: Bahas Strategi Mutu Akademik

    FTK UIN Banten dan Unpam Perkuat Sinergi Lewat Benchmarking: Bahas Strategi Mutu Akademik

    Serang, 15 Oktober 2025 — Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (UIN SMH) Banten menerima kunjungan akademik dari Program Studi MPI Fakultas Agama Islam Universitas Pamulang (Unpam) dalam kegiatan Benchmarking yang berlangsung di ruang rapat FTK UIN SMH Banten.

    Kegiatan ini disambut langsung oleh Dekan FTK, Dr. H. Subhan, M.Ed., yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kunjungan tersebut serta menekankan pentingnya sinergi antarperguruan tinggi dalam peningkatan mutu akademik dan tata kelola program studi.

    “Benchmarking ini bukan hanya ajang silaturahmi akademik, tetapi juga sarana saling belajar mengenai strategi pengembangan lembaga, baik dari sisi akademik maupun pengelolaan keuangan dan pelayanan mahasiswa,” ujar Dr. Subhan.

    Turut mendampingi Dekan, Wakil Dekan I, Dr. Supardi, Ph.D., dan Wakil Dekan III, Dr. Moch. Subekhan, M.Ag., serta Kaprodi MPI, dosen, dan staf jurusan MPI UIN SMH Banten.

    Dari pihak Universitas Pamulang hadir Kaprodi MPI, Sekretaris Prodi, serta para dosen MPI. Dalam forum diskusi, selain membahas penguatan kurikulum dan implementasi Outcome-Based Education (OBE), kedua pihak juga menyoroti strategi pengelolaan UKT (Uang Kuliah Tunggal).
    Universitas Pamulang dikenal memiliki sistem UKT yang terjangkau bagi mahasiswa, dan hal ini menjadi topik menarik yang didiskusikan untuk memperkaya perspektif pengelolaan keuangan pendidikan yang berkeadilan dan berorientasi pada peningkatan layanan mahasiswa.

    Kegiatan berlangsung dalam suasana hangat dan penuh semangat kolaboratif. Melalui kegiatan benchmarking ini, diharapkan terjalin kerja sama berkelanjutan antara kedua perguruan tinggi dalam bidang pengembangan akademik, penelitian, dan pengelolaan lembaga pendidikan Islam yang unggul dan inklusif.

  • 📢 PENGUMUMAN

    📢 PENGUMUMAN

    Pelaksanaan Ujian Tengah Semester (UTS) Ganjil Tahun Akademik 2025/2026
    Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

    Berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten tentang Jadwal Perkuliahan Semester Ganjil Tahun Akademik 2024/2025 Nomor: 1218 Tahun 2024, tanggal 27 Desember 2024, bersama ini kami sampaikan bahwa pelaksanaan Ujian Tengah Semester (UTS) Ganjil Tahun Akademik 2025/2026 dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut:

    1. Pelaksanaan UTS
      Ujian Tengah Semester (UTS) Ganjil Tahun Akademik 2025/2026 dilaksanakan pada tanggal 20 s.d. 24 Oktober 2025.
    2. Ketentuan Umum bagi Dosen dan Asisten Dosen
      a. Menyelesaikan target perkuliahan 7 (tujuh) kali pertemuan.
      Bagi yang belum mencapai target tersebut, dipersilakan untuk melakukan pengganti perkuliahan pada hari lain.
      b. Dosen LB (Luar Biasa) dimohon untuk mempersiapkan dan menyerahkan soal ujian tengah semester dengan ketentuan:
      1. Naskah soal diserahkan kepada Sekretariat/Subbag Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.
      2. Setelah pelaksanaan ujian, dosen wajib mengirimkan berkas Ujian Tengah Semester (UTS) yang terdiri dari:
        • Berita Acara Ujian
        • Daftar Hadir Peserta Ujian
        • Nilai Tengah Semester
          c. Pelaksanaan dan pengawasan Ujian Tengah Semester diserahkan kepada masing-masing dosen sesuai dengan jadwal mata kuliah yang diampu.
          d. Batas akhir penyerahan nilai UTS adalah tanggal 31 Oktober 2025.

    Demikian pemberitahuan ini disampaikan untuk menjadi perhatian dan dilaksanakan sebagaimana mestinya.
    Atas perhatian dan kerja samanya, kami ucapkan terima kasih.

    Fakultas Tarbiyah dan Keguruan
    UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten
    📅 Serang, Oktober 2025

  • Creative Class Library For Science Students

    Creative Class Library For Science Students

    Quasi amet semper eligendi vehicula aliquam perspiciatis sociis, voluptatibus, quisquam velit cubilia faucibus architecto, irure numquam, lacinia ipsum, porta earum pede laoreet, architecto fermentum praesent accumsan excepturi harum. Ullamcorper fugiat, ridiculus adipisicing. Minima etiam esse debitis, sollicitudin ullamcorper pharetra pariatur magni laoreet sem inventore. Faucibus scelerisque maiores diam. In qui, ipsam eget maecenas convallis. Tempore augue volutpat pharetra officia eveniet, totam proident nec! Conubia ullamcorper. Per, rutrum quasi. Magna iusto, vel velit congue torquent augue quis aspernatur. Ultricies. Laboriosam fringilla! Dolorem! Interdum platea unde. Blandit! Quae incidunt imperdiet aliquet dis. Non iste cras molestiae quis pulvinar inventore cum ipsa netus exercitationem.

  • Latest College Seminar “Education & Skills”

    Latest College Seminar “Education & Skills”

    Quasi amet semper eligendi vehicula aliquam perspiciatis sociis, voluptatibus, quisquam velit cubilia faucibus architecto, irure numquam, lacinia ipsum, porta earum pede laoreet, architecto fermentum praesent accumsan excepturi harum. Ullamcorper fugiat, ridiculus adipisicing. Minima etiam esse debitis, sollicitudin ullamcorper pharetra pariatur magni laoreet sem inventore. Faucibus scelerisque maiores diam. In qui, ipsam eget maecenas convallis. Tempore augue volutpat pharetra officia eveniet, totam proident nec! Conubia ullamcorper. Per, rutrum quasi. Magna iusto, vel velit congue torquent augue quis aspernatur. Ultricies. Laboriosam fringilla! Dolorem! Interdum platea unde. Blandit! Quae incidunt imperdiet aliquet dis. Non iste cras molestiae quis pulvinar inventore cum ipsa netus exercitationem.

  • Group Of Students Sharing Their Growth Ideas

    Group Of Students Sharing Their Growth Ideas

    Quasi amet semper eligendi vehicula aliquam perspiciatis sociis, voluptatibus, quisquam velit cubilia faucibus architecto, irure numquam, lacinia ipsum, porta earum pede laoreet, architecto fermentum praesent accumsan excepturi harum. Ullamcorper fugiat, ridiculus adipisicing. Minima etiam esse debitis, sollicitudin ullamcorper pharetra pariatur magni laoreet sem inventore. Faucibus scelerisque maiores diam. In qui, ipsam eget maecenas convallis. Tempore augue volutpat pharetra officia eveniet, totam proident nec! Conubia ullamcorper. Per, rutrum quasi. Magna iusto, vel velit congue torquent augue quis aspernatur. Ultricies. Laboriosam fringilla! Dolorem! Interdum platea unde. Blandit! Quae incidunt imperdiet aliquet dis. Non iste cras molestiae quis pulvinar inventore cum ipsa netus exercitationem.

  • 12th Batch Student’s Convocational Day

    12th Batch Student’s Convocational Day

    Quasi amet semper eligendi vehicula aliquam perspiciatis sociis, voluptatibus, quisquam velit cubilia faucibus architecto, irure numquam, lacinia ipsum, porta earum pede laoreet, architecto fermentum praesent accumsan excepturi harum. Ullamcorper fugiat, ridiculus adipisicing. Minima etiam esse debitis, sollicitudin ullamcorper pharetra pariatur magni laoreet sem inventore. Faucibus scelerisque maiores diam. In qui, ipsam eget maecenas convallis. Tempore augue volutpat pharetra officia eveniet, totam proident nec! Conubia ullamcorper. Per, rutrum quasi. Magna iusto, vel velit congue torquent augue quis aspernatur. Ultricies. Laboriosam fringilla! Dolorem! Interdum platea unde. Blandit! Quae incidunt imperdiet aliquet dis. Non iste cras molestiae quis pulvinar inventore cum ipsa netus exercitationem.

  • Pramuka SMAN 3 Serang Semarakkan Malam Taptu HUT RI ke-80 Didampingi Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Banten

    Serang, 16 Agustus 2025 – Malam menjelang HUT RI ke-80 di Kota Serang terasa hangat oleh cahaya obor dalam acara Malam Taptu. Pramuka SMAN 3 Serang tampil semangat dengan barisan rapi, yel-yel patriotik, dan pengibaran bendera, didampingi mahasiswa PLP Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten.

    Acara dimulai dari Alun-Alun Kota Serang, kemudian peserta berjalan menyusuri jalan utama hingga Stadion Maulana Yusuf. Sorotan api obor sepanjang rute menciptakan suasana heroik dan khidmat.

    Mahasiswa PLP FTK UIN Banten ikut mendampingi siswa, memberikan pengalaman langsung tentang disiplin, kebersamaan, dan cinta tanah air. “Pengalaman berharga bisa mendampingi adik-adik Pramuka. Mereka belajar nilai-nilai kebangsaan secara nyata,” ujar salah satu mahasiswa.

    Salah seorang anggota Pramuka SMAN 3 Serang menambahkan, “Rasanya bergetar membawa api kemerdekaan, apalagi bersama teman-teman dan kakak mahasiswa. Ini pengalaman tak terlupakan.”

    A group of people posing for a photo

AI-generated content may be incorrect.

    Pawai Obor Malam Taptu bukan sekadar tradisi, tapi juga pengingat perjuangan para pahlawan. Diharapkan, kegiatan ini menumbuhkan generasi muda yang cerdas, peduli, dan bersemangat juang tinggi demi bangsa.

    – Siska Cahaya Alamanda –