Menciptakan Pembelajaran Matematika Bermakna Bagi Mahasiswa Calon Guru SD/MI melalui Metode Laboratorium


Keywords:
metode laboratorium, matematika, calon guru matematika SDAbstract
Matematika, merupakan ilmu yang memiliki karakteristik abstrak. Walaupun bersifat abstrak, matematika pada dasarnya dapat dipelajari secara bermakna sehingga konsep-konsep yang abstrak dapat difahami dan diterima secara logis. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi calon guru matematika terutama yang akan mengajar di tingkat sekolah dasar. sehingga mahasiswa perlu diberi pengalaman mempelajari matematika secara konkrit. Hal inilah yang menjadi dasar dilakukannya pengembangan perangkat pembelajaran matematika untuk mahasiswa calon guru sekolah dasar di IAIN SMH Banten dengan menggunakan metode laboratorium. Pengembangan dilakukan melalui tahap desain produk LABMAT, evaluasi oleh dosen ahli dan uji coba terbatas, revisi dan uji coba produk LABMAT di kelas PGMI A, B dan C pada mata kuliah Matematika II. Instrumen yang digunakan terdiri dari angket dan catatan lapangan. Dari penelitian ini dihasilkan seperangkat pembelajaran dengan menggunakan metode laboratorium yang berkaitan dengan keliling, luas, luas permukaan bangun ruang dan volume bangun ruang. Revisi terhadap produk dilakukan satu kali yaitu setelah dikonsultasikan kepada dosen ahli dan proses uji coba terbata. Hasil uji coba pada pembelajaran matematika II di jurusan PGMI A, B dan C menunjukkan bahwa perangkat yang dikembangkan dapat diterima dengan baik
sehingga tidak perlu dilakukan revisi lanjutan.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
PRIMARY JOURNAL: https://ftk.uinbanten.ac.id/journals/index.php/primary is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License
An author who publishes in PRIMARY: Jurnal Keilmuan dan Kependidikan Dasar agrees to the following terms:
- The author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal
- The author can enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgement of its initial publication in this journal.
- The author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) before and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work (See The Effect of Open Access).
The names and email addresses entered in this journal site will be used exclusively for the stated purposes of this journal and will not be made available for any other purpose or to any other party.