Ra Al Wardah Peringati HUT Kemerdekaan RI, Tumbuhkan Semangat Patriotisme Sejak Dini

Pandeglang, 13 Agustus 2024_Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Ra Al Wardah mengadakan serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk menanamkan semangat patriotisme kepada anak-anak sejak dini. Acara tersebut berlangsung meriah dengan berbagai lomba dan kegiatan edukatif yang melibatkan seluruh siswa. Selain itu, kegiatan ini juga dibersamai oleh mahasiswa Praktik Lapangan Pendidikan (PLP) Integratif kelompok 54. Mahasiswa tersebut turut serta dalam membantu pelaksanaan acara dan memberikan bimbingan kepada anak-anak dalam memahami makna perjuangan bangsa Indonesia.

Kepala sekolah Ra Al Wardah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu cara untuk mengenalkan anak-anak pada nilai-nilai kebangsaan dan cinta tanah air. “Kami ingin anak-anak tidak hanya merayakan, tetapi juga memahami arti penting kemerdekaan serta menghargai perjuangan para pahlawan,” ujarnya.

Mahasiswa PLP integratif kelompok 54 menambahkan bahwa keterlibatan mereka dalam kegiatan ini merupakan kesempatan berharga untuk berinteraksi langsung dengan anak-anak, sekaligus menerapkan ilmu yang telah dipelajari selama masa perkuliahan. “Kami senang dapat berpartisipasi dan membantu membangun karakter patriotik sejak usia dini,” ungkap salah satu mahasiswa.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan anak-anak Ra Al Wardah dapat tumbuh menjadi generasi penerus bangsa yang tidak hanya cerdas, tetapi juga memiliki jiwa patriotisme yang kuat.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *